INFORMASI TEST ELPT (KLIK DISINI)

Penyuluhan Kesehatan Mengenai Tips Menjaga Fungsi Pencernaan Bagi Pasien Hemodialisis

  • By Alina Ramadani
  • In Ners News
  • Posted 17 October 2024

NERS NEWS – Mahasiswa Program Pendidikan Profesi Ners Reguler Angkatan 2020 Kelompok 2 Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga berhasil menyelenggarakan kegiatan penyuluhan yang bertempat di Ruang Hemodialisa Lantai 1 Rumah Sakit Universitas Airlangga pada Sabtu, 7 September 2024, dengan tema “Tips Menjaga Fungsi Pencernaan Bagi Pasien Hemodialisa”.

Kegiatan PKRS ini merupakan kegiatan penyuluhan dengan menyampaikan edukasi kepada keluarga pasien tentang cara mengatasi efek mual dengan cara non-farmakologis pasca hemodialisis. Keluhan mual merupakan gejala yang sering dialami oleh pasien setelah melakukan hemodialisis.

Keluhan gastrointestinal, seperti mual, muntah, anoreksia, kembung, mudah kenyang, dan nyeri epigastrium sering ditemukan pada pasien CKD. Beberapa faktor penyebab yang berperan terhadap timbulnya gangguan ini adalah lesi pada mukosa dan sekresi asam lambung. Selain faktor diatas, beberapa faktor lain diduga turut berperan terhadap timbulnya gangguan gastrointestinal pada pasien CKD antara lain stres psikologis, kondisi asidosis metabolik, hipo atau hiperkalemia, hipoalbuminemia, uremia, dan hiperparatiroidisme.

Selama sesi berlangsung, para peserta diberikan pemahaman mendalam mengenai cara yang dapat dilakukan apabila seorang pasien mengalami keluhan mual ataupun muntah setelah dilakukan hemodialisis. Selain itu, mereka juga diajarkan tentang hal yang dapat membantu untuk mengurangi keluhan mual muntah, seperti menggunakan aromaterapi sebagai alternatif selain pemberian obat-obatan farmakologis.

Dengan diadakannya PKRS ini, RSUA berharap keluarga pasien dapat mengatasi keluhan mual untuk pasien hemodialisis, tidak hanya untuk diri mereka sendiri, tetapi juga untuk orang-orang terdekat. Program ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan RSUA dalam memberikan edukasi kesehatan kepada masyarakat guna meningkatkan kualitas hidup dan mencegah penyakit lainnya.

 

Penulis : Sabrina Caesarawati
Editor : Alina Ramadani (Airlangga Nursing Journalist)

Pin It
Hits 46

Berita Terbaru