INFORMASI TEST ELPT (KLIK DISINI)

Fakultas Keperawatan Optimalkan Peran Masyarakat Dalam Penanganan Korban Kecelakaan Lalu Lintas

×

Warning

JUser: :_load: Unable to load user with ID: 734

NERS NEWS - Lamonganmerupakan salah satu daerah yang berada di sepanjang jalur pantai utara Jawa dengan lalu lintas kendaraan yang sangat padat. Hal ini berdampak pada tingginya angka kecelakaan lalu lintas. Pada Tahun 2015, jumlah kecelakaan lalu lintas di Lamongan adalah 622 dengan korban meninggal sebanyak 163 orang. Korban meninggal dunia pada tahun 2016 adalah 175 orang sedangkan tahun 2017 mengalami kenaikan sejumlah 200 orang. Korban kecelakaan lalu lintas harus segera mendapatkan penanganan yang cepat dan tepat. Pada umumnya, korban pertama kali ditemukan oleh masyarakat sehingga mereka yang memberikan pertolongan pertama. Penanganan awal yang tepat dapat menyelamatkan nyawa dan mencegah kecacatan permanen pada korban sehingga masyarakat perlu mendapatkan pengetahuan dan keterampilan tentang pertolongan pertama pada korban kecelakaan yang benar.

Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga menyelenggarakan kegiatan pengabdian masyarakat di Lamongan dalam bentuk pelatihan pertolongan pertama pada kecelakaan. Kegiatan ini dilakukan bekerjasama dengan Program Studi D-III Keperawatan Fakultas Vokasi Kampus Lamongan. Kegiatan dilaksanakan di SMKN 1 Lamongan yang dihadiri oleh perwakilan dari masing – masing ekstrakurikuler. Siswa diajarkan tentang bantuan hidup dasar, pembalutan dan pembidaian serta evakuasi dan transportasi korban. Dalam sambutan Kepala Sekolah yang diwakili oleh Humas SMKN 1 Lamongan menyampaikan bahwa sekolah mengapresiasi baik kegiatan ini dikarenakan melalui pelatihan ini diharapkan dapat meningkatkan kemampuan siswa dalam memberikan pertolongan pertama terutama pada korban kecelakaan. Kegiatan ini diharapkan dapat berjalan secara berkesinambungan guna meningkatkan kesadaran dan keterampilan siswa dalam memberikan pertolongan pertama pada korban kecelakaan.

Penulis: Arina Qona’ah, S.Kep.,Ns., M.Kep

Pin It
Hits 1717

Berita Terbaru