INFORMASI TEST ELPT (KLIK DISINI)

Exchange Program Fakultas Keperawatan Unair di JRCKICN Jepang

×

Warning

JUser: :_load: Unable to load user with ID: 734

NERS NEWS - Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga dalam upayanya meningkatkan 500 World Class University yaitu dengan mengadakan Exchange Program. Exchange Program dilakukan dengan mengirimkan perwakilannya ke beberapa negara salah satunya ke Jepang. Perwakilan Fakultas Keperawatan Unair dalam Exchange Program ke Jepang antara lain 1 dosen keperawatan kritis, Harmayetty, S.Kep., M.Kes. dan 2 mahasiswa yaitu Nurul Khosnul Q. 2017) dan Ardina Nadya W. (2016) dan dibarengi oleh mahasiswa Switzerland yaitu Tara Kappeler dan Alexis. Exchange dilakukan selama 2 minggu mulai tanggal 3-14 Juli 2019.

Salah satu kunjungan Exchange Program yaitu di JRCKICN (Japanese Red Cross Kyushu International College of Nursing) di Munakata, Jepang. Rombongan Fakultas Keperawatan Unair sampai di Fukuoka Airport pada 3 Juli 2019 dan langsung melakukan kegiatan pertamanya di JRCKICN dengan sesi perkenalan dengan mahasiswa kelas internasional terdiri dari 5 orang dan Lecture dari Prof. Satomi Ogawa (dosen JRCKICN) utamanya mengenai disaster.

Lecture dan pembahasan utama minggu pertama Exchange Program adalah mengenai bencana alam termasuk mitigasi terhadap bencana alam, karena seperti yang kita ketahui Jepang sangat maju dan tanggap saat menghadapi bencana tsunami 2011. Di Jepang sendiri, Palang Merah sangat berperan dalam penanganan bencana sehingga pendidikan di JRCKICN akan sangat memberi bekal bagi mahasiswanya dalam berbagai hal termasuk penanganan saat bencana. JRCKICN memiliki gudang penyimpanan makanan untuk digunakan sebagai bahan makanan saat ada bencana. Bahan makanan tersebut di pack dalam satu bagpack dan mampu digunakan untuk keperluan 2 hari. Rombongan diajak berkeliling dan melihat kondisi serta bahan makanan yang ada disana.

Penulis: Nurul Khosnul Q

Pin It
Hits 2170

Berita Terbaru