INFORMASI TEST ELPT (KLIK DISINI)

Melatih Peserta DIKLATSAR GEN Corps Generasi XV Menjadi Relawan Tanggap Darurat melalui Materi Pertolongan Pertama Gawat Darurat (PPGD)

  • By Salwa Az Zahra
  • In Ners News
  • Posted 17 November 2023

NERS NEWS - Green Nursing Corps Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga sedang menjalankan Pendidikan dan Latihan Dasar (DIKLATSAR) Generasi XV yang dilaksanakan pada bulan Oktober hingga Desember awal. Selama DIKLATSAR berlangsung, peserta diberikan materi yang disampaikan senior-senior GEN Corps mulai dari GEN Perintis hingga GEN 12.

Pada TM 4 Materi kali ini membahas tentang Pertolongan Pertama Gawat Darurat (PPGD) dengan pemateri yang luar biasa dari GEN 1 yaitu Mas Kisam. Beliau tidak datang sendiri melainkan bersama teman sejawatnya yang bernama Mas Bayu yang ikut memberikan materi kepada peserta DIKLATSAR. Saat ini Mas Kisam bekerja sebagai Ners di RS Universitas Airlangga (RSUA) Surabaya. Di tengah-tengah kesibukan, beliau masih menyempatkan waktunya untuk memberikan materi kepada peserta DIKLATSAR calon generasi XV.

Mas Kisam mengatakan, “Sebaik-baiknya ilmu adalah ilmu yang dapat bermanfaat bagi orang lain. Ilmu yang telah didapatkan akan mudah lupa apabila tidak diamalkan atau diterapkan kepada orang lain”.

Materi PPGD ini dilaksanakan di Ruang Kuliah Medeline I dan untuk aplikasinya dilaksanakan di Laboratorium Kritis Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga. Peserta DIKLATSAR belajar tentang bagaimana tahapan menyelamatkan korban dari kematian dalam kondisi gawat darurat. Mas Kisam juga mengajarkan teknik pijat jantung yang benar pada korban. Tidak hanya dapat materi saja, peserta DIKLATSAR juga diberikan kesempatan untuk mencoba mempraktikkan materi yang di dapatkan di Laboratorium Kritis. Peserta DIKLATSAR terlihat sangat antusias karena materi ini sangat berguna dan bermanfaat kedepannya bagi diri sendiri maupun orang lain.

 

Penulis : Rika Tri Agustin
Editor : Salwa Az Zahra (Airlangga Nursing Journalist)

Pin It
Hits 336

Berita Terbaru