INFORMASI TEST ELPT (KLIK DISINI)

Fakultas Keperawatan Hadirkan Inovasi Menarik pada Hari Kedua, Meriahkan Pameran SDGs Unair 2023

  • By Salwa Az Zahra
  • In Ners News
  • Posted 23 November 2023

NERS NEWS - Universitas Airlangga menggencarkan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan melalui pameran inovasi booth SDGs. Pameran tersebut diadakan sebagai wadah bagi seluruh civitas Universitas Airlangga untuk mendukung program SDGs sehingga membawa perubahan dalam menuju dunia terutama Indonesia yang lebih berkelanjutan secara global. Serangkaian kegiatan pameran Sustainable Development Goals (SDGs) tersebut masih berlanjut pada hari Selasa (21/11/2023) di Gedung Rektorat Universitas Airlangga. Sama seperti hari sebelumnya, kegiatan pameran ini diikuti oleh beberapa booth yang terdiri dari FTMM, FF, Pengmas Dosen, FKG, ECOTON, Pengmas Pilar Lingkungan, FPsi, FKP, FK, Pengmas Pilar Sosial, FKM, Pengmas Pilar Ekonomi, dan FST. Tidak ketinggalan, pameran tersebut turut dimeriahkan dengan kehadiran pengunjung yang tertarik dengan inovasi yang ditunjukkan.

Pemberdayaan Masyarakat Melalui Aksi Pengmas

Dalam memeriahkan pameran SDGs Unair 2023, Fakultas Keperawatan menyuguhkan inovasi dari hasil pemberdayaan masyarakat melalui aksi pengabdian masyarakat. Dari hasil pengabdian tersebut, Fakultas Keperawatan menciptakan beberapa produk menarik antara lain : Puding Kukis Buah Bit, Kerupuk Ikan Jenggala, Abon Ikan, Yoghurt Thunini, dan Brownies Biji Salak. Beberapa produk tersebut mendukung peran SDGs poin ke 3 yakni Good Health and Well Being dimana dari produk yang dihasilkan yang sebagian berupa makanan sehat, maka hal tersebut dapat meningkatkan nilai kesehatan dan gizi masyarakat terutama pada bayi dalam mencegah terjadinya stunting. Selain itu, produk inovasi olahan yang disuguhkan juga mendukung beberapa poin SDGs yakni nomor 1 (No Poverty) dan nomor 2 (Zero Hunger). Fakultas Keperawatan berusaha menekan angka kemiskinan dan kelaparan dengan pemberdayaan agar masyarakat mampu untuk memanfaatkan alam sehingga menjadi desa yang mandiri.

Pamerkan Inovasi Mahasiswa Berbasis Teknologi

Fakultas Keperawatan tidak hanya menyuguhkan hasil dari kegiatan pengabdian masyarakat saja, tetapi juga menjadi wadah bagi mahasiswa untuk menunjukkan kemampuannya dalam mendukung pembangunan berkelanjutan. Beberapa hasil karsa cipta mahasiswa antara lain : SMARTOSE : Smartwatch Pendeteksi Diabetes (Glukosa, HBA1C, dan Keton), Smart Bra : Inovasi Bra Pijat Oksitosin, Mingotic : Masker Wajah Ekstrak Daun Mangga, serta Story Parfume. Fakultas Keperawatan tidak hanya berfokus pada perawatan kepada pasien saja, tetapi juga berupaya dalam memanfaatkan kemajuan teknologi sehingga memunculkan sebuah inovasi dalam proyek praktis yang mendukung program SDGs.

Sesuai dengan tema yang diusung Fakultas Keperawatan yakni “Community Development for Sustainable Health”, Fakultas Keperawatan menggencarkan inovasi unggulan sesuai tujuan SDGs poin 1 hingga 5 dengan memanfaatkan perannya sebagai sebuah akademisi melalui pemberdayaan masyarakat dan inovasi berbasis teknologi sehingga mampu meningkatkan angka kesehatan yang berkelanjutan. Fakultas Keperawatan akan terus fokus pada penelitian, pendidikan, dan pengabdian sehingga dapat menciptakan sebuah generasi yang kompeten dalam bidangnya. Dengan memberikan kesempatan kepada mahasiswa, Fakultas Keperawatan dapat menjadi pionir dalam memberikan dampak positif bagi lingkungan dan sosial baik secara nasional maupun global.

 

Penulis : Putri Febrianti Setyaning Arum (Airlangga Nursing Journalist)
Editor : Salwa Az Zahra (Airlangga Nursing Journalist)

Pin It
Hits 363

Berita Terbaru