INFORMASI TEST ELPT (KLIK DISINI)

Pentingnya Patuh Minum Obat

  • By Nasya Puspita Anggraeni
  • In Ners News
  • Posted 03 February 2024

NERS NEWS - Mahasiswa Program Studi Pendidikan Profesi Ners (P3N) kelompok 1 Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga sukses menggelar penyuluhan Pendidikan Kesehatan Rumah Sakit (PKRS) dengan mengusung tema, “Pentingnya Patuh Minum Obat”. Penyuluhan ini diselenggarakan di Ruang Flamboyan Rumah Sakit Jiwa Menur Surabaya dan diikuti dengan antusias oleh para peserta yang merupakan pasien di Ruang Flamboyan (14/01/2024).

Kelompok 1 Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga yang terdiri dari 5 anggota yaitu Intan Sulistyorini, S.Kep, Citra Hadiah Ning Alsi, S.Kep, Irena Nazwa Humairoh, S.Kep, Miftakhul Qorni Isna, S.Kep, dan Elen Fitriani, S.Kep. mengawali penyuluhan dengan pembukaan dari moderator dilanjutkan dengan pemaparan materi terkait pentingnya patuh minum obat bagi pasien dengan gangguan jiwa dan ditutup dengan sesi tanya jawab. “Pentingnya patuh minum obat merupakan salah satu kunci keberhasilan bagi para pasien untuk mencapai derajat kesehatan, mengontrol kondisinya serta meminimalisir terjadinya dampak akibat putus obat,” pungkas Elen selaku pemateri pada penyuluhan ini.

Antusiasme yang didapatkan sangat besar, dimana para peserta aktif memberikan umpan balik berupa pertanyaan terkait dampak jika tidak patuh dalam terapi obat yang sedang dijalani. "Penyuluhan ini sudah sangat baik dan topik yang diangkat juga menarik karena sangat berkaitan erat dengan keberhasilan pengobatan para pasien disini. Jika tidak patuh maka akan berdampak pada penurunan kondisi yang dapat berujung terhadap kemunculan kembali gejala penyakit yang diderita dan dampak merugikan lainnya," ujar Ibu Dwi selaku Perawat Ruang Flamboyan yang menjadi fasilitator.

Penyuluhan ini berjalan dengan baik dan tentunya tidak lepas dari kontribusi berbagai pihak terkait terutama Ruang Flamboyan Rumah Sakit Jiwa Menur Surabaya yang telah menjadi wahana belajar bagi Mahasiswa Program Studi Pendidikan Profesi Ners (P3N) Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga untuk terus meningkatkan pengetahuan dan keterampilan diranah keperawatan kesehatan jiwa.

Intervensi berupa penyuluhan pendidikan kesehatan diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan dan sikap pasien gangguan jiwa sehingga mencapai keberhasilan pengobatan. Dalam jangka panjang diharapkan dapat mendukung pemulihan pasien dengan kondisi kesehatan jiwa serta berperan dalam mengevaluasi peran Perawat di sektor pelayanan kesehatan.

 

Penulis : Irena Nazwa Humairoh
Editor : Nasya Puspita A (Airlangga Nursing Journalist)

Pin It
Hits 1090

Berita Terbaru