INFORMASI TEST ELPT (KLIK DISINI)

Lawatan Ke Pusat Perubatan Universiti Malaya (PPUM) Malaysia

×

Warning

JUser: :_load: Unable to load user with ID: 734

NERS NEWS - Hari ke-2, tanggal 18 September 2019 kegiatan Staff & Student exchange dari Fakultas Keperawatan yang terdiri dari 2 dosen bersama 1 mahasiswa Magister Keperawatan dan 7 mahasiswa S1 keperawatan berkesempatan melakukan kunjungan ke RS Pendidikan Universiti Malaya Malaysia yang disebut UMMC. Hal ini merupakan bagian rangkaian kegiatan selama di Department Nursing Science di Fakulty of Medecine University of Malaya Malaysia. Pada kesempatan ini rombongan FKp UNAIR diterima oleh PN Abidah Yasin sebagai CNO (Chief Nursing Officer) di ruang pertemuan Nursing Officer. Bliau menjelaskan bahwa UMMC yang berdiri tahun 1968 berada dibawah Ministry of Higher Education Malaysia dengan kategori Teaching Hospital dengan total area 181,585.67 meter persegi. RS yang sangat luas ini memiliki jumlah SDM Perawat sejumlah 2.268 orang yang tersebar di berbagai pelayanan diantaranya di clinic ambulatory, 45 ruang rawat inap, 45 ruang critical care services, 35 ruang operasi, dan di emergency medecine.

Rombongan exchange juga berkesempatan untuk mengunjungi beberapa ruangan pelayanan di UMMC, diantaranya CICU, Diabetes care unit, , Wad Geriatric, Wad Ginekologi, Wad Lavender. Ruangan yang menarik adalah di Wad Geriatrics. Unit ini merupakan pelayanan yang multidisiplin, yang terdiri dari dokter, perawat, ahli gizi, Fharmacist, physioterapist, occupational therapis, speech therapist dan social worker. Unit ini dilengkapi dengan ruang rawat inap, ruang rehab, ruang konsultasi, serta ruang pertemuan. Suatu hal yang menarik di ruangan ini adalah value-value dalam pelayanan kepada lansia yang diterapkan dalam pelayanan terdiri dari Love, emphathy, care, compassion, patience, trust, tolerance, dignity, truth, independence, excellence, justice, non judgmental, non maleficence, understanding, beneficence, autonomy, honesty, accountability. Seluruh tenaga kesehatan yang terlibat dalam pelayanan lansia memberikan pelayanan kepada lansia secara bermartabat. Wad Geriatrics menyediakan berbagai fasiltas  selain memberikan perawatan pada lansia, unit perawatan geriatric ini juga melakukan edukasi dan pelatihan bagi caregiver maupun keluarga tentang cara-cara perawatan lansia di rumah secara rutin. Kondisi ruangan yang sangat ramah lansia terlihat dari berbagai furniture, lingkungan yang terapiutik untuk lansia demensia.

Penulis: Elida Ulfiana, S.Kep.Ns., M.Kep. 

Pin It
Hits 2110

Berita Terbaru