INFORMASI TEST ELPT (KLIK DISINI)

Peduli Menopause Dengan Si Manja (Sehat Menuju Lanjut Usia) Pada Kaum Ibu Di Kelurahan Sutorejo

×

Warning

JUser: :_load: Unable to load user with ID: 734

NERS NEWS - Pembangunan kesehatan bertujuan meningkatkan kesadaran, kemauan, dan kemampuan hidup sehat agar terwujud derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya. Meningkatnya Umur Harapan Hidup (UHH) dari 70,7 tahun pada tahun 2008 menjadi 73,7 tahun pada tahun 2025 (Kemenkokesra 2011). Wanita usia 45-55 tahun umumnya akan mengalami menopause dimulai ketika ovarium mulai mengurangi produksi estrogen dan progesteron. Pada masa menopause wanita akan mengalami keluhan klimakterik seperti mudah tersinggung, takut, gelisah, mudah marah, hot flushes, depresi, sakit kepala, cepat lelah, sulit konsentrasi, mudah lupa, kurang tenaga, berat badan bertambah, nyeri tulang dan otot, obstipasi, jantung berdebar-debar, gangguan libido, kesemutan, dan mata berkunang-kunang. Wanita menopause dapat mengalami keluhan sindrom menopause selama 7 tahun selama transisi menopause dan 4,5 tahun selama Final Menstrual Period (FMP). Wanita yang memasuki masa menopause akan merasa tertekan karena kehilangan seluruh perannya sebagai wanita dan harus menghadapi masa tuanya. Perasaan tertekan dapat disebabkan oleh fisik, emosi, sosial, ekonomi, pekerjaan dan  keadaan yang sulit dikelola. Prevalensi depresi lebih tinggi pada wanita daripada pria sepanjang masa reproduksi yang tercatat selama beberapa tahun yang bersamaan dengan transisi Menopause.

Maka bertepatan dengan Hari Menopause Sedunia Pada Tanggal 18 Oktober 2019,  mahasiswa  Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga menyelenggarakan kegiatan Peduli Menopause dengan Si Manja “Sehat Menuju Lanjut Usia” pada kaum  ibu di  Kelurahan Sutorejo Surabaya. Kegiatan dalam rangka implementasi Project Based Learning  (PJBL) mahasiswa regular A2017 Kelas A3  dalam format outreach model di luar kampus dilaksanakan di Balai RW 04 Kelurahan Sutorejo. Acara berlangsung meriah dihadiri sekitar  30 orang  kaum ibu  yang berusia di atas 40 tahun, sembari membawa  cucunya. Mahasiswa didampingi  dosen Keperawatan Maternitas  Ibu Ni Ketut Alit Armini, SKp.,MKes menyampaikan materi tentang  kondisi fisik dan psikososial yang  terjadi pada masa menopause, dan upaya untuk  menanggulangi  keluhan  terkait menopause dengan pola hidup sehat. Pada saat kegiatan mahasiswa memafasilitasi   curah pendapat  kaum ibu tentang keluhan yang sering  dialami terkait menopause dan  persepsinya. Sebagian dari peserta menyampaikan sering merasa pegal- pegal di kaki dan tangan serta  kesulitan tidur di malam hari, gangguan  haid yang tidak teratur menjelang menopause. Peserta semakin antusias  dengan  diselingi jargon  Si Manja, dan doorprize  yang disampiakan kepada  kaum ibu yang hadir. Kegiatan  juga  dilengkapi dengan pemeriksaan kesehatan berupa tenda tensi, dan pengukuran antropometri pada  peserta. Kegiatan PJBL yang dikemas diharapkan  dapat memberikan manfaat pada kaum ibu menghadapi  masa menopausenya dengan hidup yang berkualitas. Mahasiswa semakin percaya diri dalam mengasah kemampuan professional  khususnya  dalam upaya promosi kesehatan.

Penulis: Yustika  

Pin It
Hits 1706

Berita Terbaru